Minyak Alami Untuk Perawatan Rambut

Diposting oleh Hendra on Rabu, 07 November 2012

Minyak Alami Untuk Perawatan Rambut ini merupakan kelanjutan dari artikel yang sebelumnya. Dalam artikel yang pertama tersebut saya telah menjelaskan manfaat dan cara penggunaan dari minyak zaitun, minyak lavender, minyak jarak, dan minyak biji wortel untuk menjaga keindahan rambut anda (lihat Minyak Rambut Alami)

Kali ini Rambut Info ingin menginformasikan lagi mengenai 4 jenis minyak alami yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan keindahan rambut anda. Perlu dipahami bahwa menggunakan cara-cara alami memerlukan ketelatenan dan harus dilakukan secara teratur, begitupula dengan pemakaian minyak rambut berikut ini, namun hasilnya dijamin pasti akan membuat anda sangat puas.

minyak alami perawatan rambut

Minyak Rosemary Untuk Rambut

Minyak rosemary mempunyai banyak sekali manfaat untuk perawatan rambut. Aroma wangi minyak ini bisa memberikan efek yang menenangkan. Selain itu, minyak rosemary berfungsi untuk mengembalikan volume rambut yang menipis. Manfaat lainnya, minyak ini juga ampuh sebagai anti bakteri dan anti jamur sehingga bisa digunakan sebagai alternatif sebagai cara menghilangkan ketombe.

Cara Menggunakan Minyak Rosemary :
  • Oleskan minyak rosemary secara merata ke kulit kepala sambil dipijat-pijat secara perlahan. Tutup rambut dengan shower cup dan biarkan sekitar 30 menit. Setelah anda bisa keramas seperti biasa menggunakan air dingin.
Perhatian :
  • Hindari penggunaan minyak rosemary jika anda sedang hamil, karena dipercaya dapat memberikan efek buruk bagi kehamilan anda.

Minyak Sage Untuk Rambut

Minyak sage ini berfungsi untuk menutupi uban secara alami karena dapat menggelapkan warna rambut. Selain itu minyak sage juga baik sebagai anti bakteri, anti jamur, aromaterapi, dan membuat pertumbuhan rambut menjadi lebih sehat. Anda bisa mencampur minyak sage dengan minyak lainnya untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Cara Menggunakan Minyak Sage :
  • Oleskan minyak sage secara merata ke kulit kepala dan rambut. Biarkan sekitar 20 - 30 menit, lalu bilas dan keramas dengan menggunakan sampo herbal.

Minyak Basil Untuk Rambut

Minyak basil (kemangi) adalah minyak yang dihasilkan dari biji kemangi. Sangat baik untuk menjaga kondisi umum kulit kepala. Penggunaan minyak ini secara teratur dapat menjaga kelembaban kulit kepala dan bisa menumbuhkan rambut lebih cepat.

Cara Menggunakan Minyak Kemangi :
  • Keramas seperti biasa. Setelah rambut setengah kering oleskan minyak kemangi (basil) ini secara merata di kulit kepala sambil dipijat-pijat secara perlahan. Setelah itu sisir rambut dan anda bisa langsung beraktifitas seperti biasa.

Minyak Jojoba Untuk Rambut

Minyak jojoba adalah minyak yang paling banyak ditemukan dalam bahan pembuatan produk-produk perawatan rambut. Fungsi minyak jojoba adalah untuk mencegah hilangnya kelembaban alami pada folikel rambut. Minyak ini sangat bermanfaat untuk mengatasi rambut kering dan pecah-pecah.

Cara Menggunakan Minyak Jojoba :
  • Keramas seperti biasa. Setelah rambut agak kering, oleskan minyak ini secara merata di kulit kepala sambil dipijat-pijat secara perlahan. Setelah itu sisir rambut dan anda bisa langsung beraktifitas seperti biasa.

Semoga artikel minyak alami untuk perawatan rambut ini bermanfaat dan bisa dijadikan sebagai rujukan untuk mempertahankan keindahan rambut anda!

Populer