5 Model Gaya Rambut Ke Kantor

Diposting oleh Hendra on Selasa, 24 Desember 2013

Model Tatanan Rambut Untuk Ke Kantor - Berbeda dengan kaum pria yang  tidak terlalu repot untuk menata rambut ketika akan berangkat ke kantor, kaum wanita tentu tidak dapat semudah itu. Selain kemampuan yang baik dalam bekerja, penampilan juga merupakan modal penting yang dapat menunjang kesuksesan. Lalu bagaimana sebaiknya para wanita menentukan model gaya rambut untuk ke kantor? Tentunya ada beberapa aspek yang perlu dipertimbangkan dalam memilih model rambut yang tepat. Selain karena faktor keadaan (waktu yang terbatas / buru-buru karena takut telat), tipe atau jenis pekerjaan juga sangat menentukan dalam memilih gaya rambut terbaik.

Ponytail (Ekor Kuda atau Kuncir Kuda)

model rambut kuncir kuda untuk ke kantor
Model kuncir ekor kuda adalah pilihan yang tepat bagi anda yang memiliki mobilitas tinggi. Gaya tatanan rambut seperti ini akan membuat rambut tetap terlihat rapi sepanjang hari. Cara menatanya juga sangat mudah. Cukup dengan menyisir rambut, lalu tarik seluruh rambut ke bagian belakang dan ikat dengan rapi. Untuk merapikan sisa rambut yang masih terurai, anda dapat menggunakan jepit atau bobby pin. Dan apabila ingin terlihat lebih modern, anda dapat menyasak sedikit bagian poni rambut untuk membentuk jambul, dan gunakan hairspray untuk memperthankan bentuknya.

Model Rambut Cepol

model rambut cepol untuk ke kantor
Gaya tatanan rambut ini sangat cocok bagi anda yang bekerja di dunia kuliner karena akan memperkecil resiko rambut rontok jatuh ke dalam makanan. Selain itu gaya rambut ini juga memberikan kesan bersih dan rapi. Cara menatanya juga cukup mudah dan anda dapat menggunakan kunciran yang dilengkapi dengan hairnet untuk mempermudah prosesnya.

Model rambut ini juga dapat dipakai oleh mereka yang bekerja di banyak bidang lainnya karena kesan  elegan yang ditimbulkannya. Lihat contoh-contoh Model Cepol Rambut Cantik


Gaya Kuncir Samping

model rambut kuncir samping untuk ke kantor
Model rambut ini sangat cocok bagi mereka yang memiliki rambut lurus dan panjang. Cara menata model rambut kuncir samping sama seperti gaya kuncir kuda, hanya posisi mengikatnya yang disamping (biasanya di bawah telinga). Karena tidak membutuhkan banyak waktu untuk menatanya, anda jadi tidak perlu takut terlambat ke kantor karena lama menata rambut. Kesan yang diberikan tatanan rambut ini adalah feminin dan manis.





Model Rambut Kuncir Setengah

model rambut ke kantor kuncir setengah
Tatanan rambut ini juga tidak kalah mudahnya. Cukup ambil bagian atas rambut di bagian kiri dan kanan, lalu tarik ke belakang dan jepit, maka andapun siap untuk berangkat ke kantor. Untuk terlihat lebih formal, anda cukup mengembungkan sedikit bagian atas rambut dengan menyasaknya atau dengan styling foam. Pilih jepit rambut yang cantik agar terlihat semakin menarik. Untuk menjaga bagian kiri atau kanan rambut yang mudah terurai, gunakan jepit kecil atau bobby pin.



Gaya Rambut Berombak Seksi

gaya rambut ke kantor berombak seksi
Menata gaya rambut ini memang sedikit merepotkan karena harus melakukan blow berombak pada bagian bawah rambut, namun hasil dan kesan yang dihasilkan juga sungguh menakjubkan. Sangat cocok bagi anda yang bekerja sebagai PR, AE, atau semua profesi yang mengharuskan untuk berhadapan dengan klien. Hanya cocok bagi anda yang mempunyai rambut panjang dan akan menimbulkan kesan profesional serta menawan. Bagi anda yang memiliki rambut lurus, tatanan rambut ini mungkin akan lebih merepotkan karena membutuhkan beberapa produk penataan rambut agar hasilnya maksimal.


Apa Olahraga Bisa Menghentikan Rambut Rontok?

Diposting oleh Hendra on Sabtu, 16 November 2013

Apa Olahraga Bisa Menghentikan Rambut Rontok? - Seperti yang telah dijelaskan pada artikel sebelumnya yang membahas tentang penyebab rambut rontok, masalah ini dapat disebabkan oleh faktor keturunan, hormon, kondisi medis tertentu, hingga stres. Jadi jika anda mengalami masalah kerontokan rambut, hal pertama yang harus anda cari tahu terlebih dahulu adalah faktor penyebabnya, setelah itu baru anda bisa menentukan cara mengatasi rambut rontok seperti apa yang anda inginkan, baik itu secara alami ataupun menggunakan metode lainnya.

olahraga dapat menghentikan rambut rontok

Mengenai tema yang Rambut Info bahas kali ini, mungkin sebagian anda masih mencari hubungan antara olahraga dengan rambut rontok. Apakah mereka saling terkait satu sama lain? Jawabannya adalah "BISA JADI". Karena telah disebutkan sebelumnya jika stres yang berlebihan dapat memicu terjadinya kerontokan rambut. Dan olahraga adalah salah satu cara yang ampuh untuk meredakan maupun menghilangkan stres.

Hubungan Stres Dengan Rambut Rontok

Setidaknya ada tiga jenis kerontokan rambut yang dapat dikaitkan dengan masalah stres. Yang pertama adalah alopecia areata, yaitu suatu kondisi dimana sel darah putih menyerang folikel rambut anda, membuat rambut berhenti tumbuh dan mudah untuk lepas. Yang kedua, stres fisik dan emosional juga dapat memicu terjadinya kondisi telogen effluvium yang memaksa rambut anda memasuki fase istirahat, dimana ini juga membuat rambut menjadi mudah rontok. Yang terakhir adalah trikotilomania, yaitu suatu kondisi dimana anda akan menarik rambut anda sendiri secara kompulsif tanda anda sadari. Perilaku ini seringkali ditunjukan oleh mereka yang mengalami stres, kecemasan, ketegangan, serta serangan perasaan-perasaan negatif lainnya.

Manfaat Olahraga Dalam Mengatasi Rambut Rontok

Hampir semua jenis olahraga mulai dari yang ringan seperti yoga, hingga olahraga berat seperti angkat beban dan panjat tebing dapat membantu anda mengatasi stres. Dan hal ini tentu sangat baik untuk mencegah terjadinya ketiga tipe rambut rontok seperti yang disebutkan tadi. Olahraga yang teratur akan meningkatkan produksi hormon endorfin, yaitu senyawa yang membuat anda merasa senang dan nyaman. Ini akan sangat membantu anda untuk rileks dan mengatasi stres, serta menghilangkan pikiran-pikiran negatif.

Tips Tambahan

Temui dokter langganan anda untuk mencari tahu kemungkinan-kemungkinan lain yang bisa saja menjadi penyebab terjadinya masalah rambut rontok yang anda alami. Atau anda bisa meminta saran mengenai menu makanan sehat yang bisa anda makan untuk membantu mengatasi masalah dari dalam tubuh. Karena perlu anda ketahui juga, beberapa suplemen vitamin rambut juga dapat membantu menghentikan kerontokan rambut yang anda alami.

Suplemen Vitamin Rambut Rontok Setelah Kehamilan

Diposting oleh Hendra on Jumat, 08 November 2013

Suplemen Vitamin Rambut Rontok Setelah Kehamilan - Bisa hamil dan kemudian melahirkan dengan lancar tentu adalah sebuah anugerah yang didambakan oleh 99,99% wanita di muka bumi ini. Namun sebanding dengan kebahagiannya, kehamilan juga menyebabkan stres fisik dan sistem dalam tubuh yang seringkali hasil akhirnya adalah masalah rambut rontok. Seperti yang telah dijelaskan dalam artikel penyebab rambut rontok, tingkat hormon yang melonjak dan tidak stabil selama masa kehamilan bisa membuat wanita mengalami kerontokkan rambut yang parah selama beberapa waktu.

vitamin rambut rontok pasca melahirkan

Jika kondisi ini yang sedang anda alami sekarang, maka jangan buru-buru panik dan berusaha mencari berbagai metode ataupun obat rambut rontok untuk mengatasinya. Sebenarnya masalah itu akan berlalu dengan sendirinya begitu hormon-hormon di tubuh anda kembali stabil. Namun walaupun akan kembali normal secara alami, anda tetap harus melakukan perawatan rambut yang baik. Disamping itu anda juga dapat mempercepat prosesnya dengan mengkonsumsi suplemen vitamin yang bermanfaat bagi kesehatan rambut.

Vitamin Yang Dapat Mengatasi Rambut Rontok

Vitamin B Kompleks

Melengkapi menu makan sehari-hari dengan tambahan vitamin B kompleks dapat membantu mengatasi masalah rambut rontok pasca melahirkan. University of Maryland Medical Center mengatakan vitamin B penting bagi kesehatan rambut karena vitamin ini berfungsi untuk mengantarkan nutrisi dan oksigen yang diperlukan bagi pertumbuhan rambut ke kulit kepala. Selain menambahkan asupan vitamin B kompleks, anda juga dapat menggunakan shampo yang mengandung biotin yang juga masih termasuk dalam keluarga vitamin B.

Vitamin C

Vitamin lainnya yang juga direkomendasikan untuk mengatasi rambut rontok setelah kehamilan adalah vitamin C. Vitamin ini adalah antiosidan yang berperan memberikan perlindungan pada folikel rambut dan memacu pertumbuhan rambut. Selain itu, vitamin C juga menjadi penting karena vitamin ini membantu produksi kolagen dalam tubuh. Perlu untuk diketahui bahwa kolagen adalah bagian penting dalam struktur pembuluh darah yang menjadi jalur bagi nutrisi dan oksigen yang dikirim oleh sel darah merah ke kulit kepala.

Vitamin E

Vitamin terakhir yang tidak kalah pentingnya bagi kesehatan rambut pasca melahirkan adalah vitamin E. Selain bertindak sebagai antioksidan yang mencegah kerusakan akibat radikal bebas, vitamin ini juga dapat membantu melebarkan pembuluh darah. Hal ini tentu sangat berguna untuk kelancaran pengiriman nutrisi dan oksigen yang menunjang pertumbuhan dan kekuatan rambut anda.

Jual Black Magic Kemiri Shampoo

Diposting oleh Hendra on Selasa, 30 April 2013

Pada artikel cara cepat menumbuhkan rambut, saya telah memberikan beberapa tips alami untuk menumbuhkan / memanjangkan rambut dengan cepat. Disamping tips yang telah saya berikan tersebut, produk yang satu ini dapat dijadikan solusi praktis untuk mendapatkan rambut panjang lebih cepat. Black magic kemiri shampoo adalah produk herbal yang terbuat dari minyak kemiri asli, lidah buaya, ekstrak seledri, dan bahan-bahan alami lain yang sangat aman. Boleh dipakai oleh anak-anak dan bayi. Aromanya harum dan sangat lembut di rambut.

black magic sampo kemiri pemanjang rambut

Khasiat Black Magic Kemiri Shampoo
  • Memanjangkan rambut
  • Merangsang pertumbuhan rambut baru
  • Menghaluskan rambut
  • Membuat rambut lebih berkilau
  • Mengatasi rambut kering, bercabang, dan pecah-pecah
  • Memberikan lapisan pelindung untuk rambut
Netto : 500 ml

Dapatkan rambut panjang, lembut, dan berkilau hanya dalam waktu 4 minggu. Pemakaian dalam jangka panjang akan membuat rambut semakin sehat, tidak mudah rontok / patah / bercabang, bebas ketombe, dan tidak mudah berminyak.

Harga:
  • Rp. 36.500,- / botol
  • Pembelian 10 botol keatas diskon 10%

PEMESANAN
  • Tlp/SMS ke 081 738 3317 (Hendra)
  • Sebutkan jumlah pembelian dan alamat lengkap
  • Saya akan membalaskan jumlah total pembayaran + ongkir
PEMBAYARAN
  • BCA 0190 399 826 a/n Hendra Rekso KW
NB: 
  • Lihat juga produk-produk lain dari kami di Tabos Store
  • Kami adalah penjual online yang sudah terverifikasi
  • Belanja aman harga grosir

Jual Serum Anti Rambut Rontok (Glanz)

Diposting oleh Hendra

Apakah anda mempunyai masalah dengan rambut rontok? Sudah mencoba beberapa resep alami mengatasi rambut rontok yang ada di dalam blog ini, namun hasilnya masih kurang sempurna? Mungkin serum rambut glanz anti hair loss ini dapat menjadi solusi yang tepat untuk anda. Serum rambut ini adalah produk laris yang sudah terbukti berkhasiat pada banyak orang yang mengalami masalah rambut rontok atau kebotakkan. Cara pemakaiannya sangat mudah dan praktis.

serum anti rambut rontok glanz
glanz serum anti rambut rontok dan ketombe

Fungsi Utama Glanz Anti Hair Loss Serum:
  • Menghentikan masalah kerontokkan rambut
  • Mencegah terjadinya kebotakkan
  • Menumbuhkan rambut baru
  • Mengatasi masalah ketombe
  • Menguatkan akar rambut
  • Mengurangi minyak pada rambut
  • Memperbaiki rambut rusak
  • Menebalkan rambut

Khasiat Glanz Anti Hair Loss Serum:
  • 1 hari pemakaian = gatal hilang, ketombe berkurang
  • 2 hari pemakaian = masalah rambut rontok berkurang / berhenti
  • 5 hari pemakaian = rambut baru mulai tumbuh
  • 7 hari pemakaian = rambut menjadi sehat kembali

Cara Pemakaian:
  • Gunakan 2 kali sehari (pagi dan malam hari)
  • Teteskan pada pangkal rambut sambil dipijat perlahan sebentar
  • Tidak perlu dibilas
Isi : 20 ml / botol
Harga:
  • Rp. 22.000,- / botol
  • Pembelian 10 botol keatas diskon 10%
PEMESANAN
  • Tlp/SMS ke 081 738 3317 (Hendra)
  • Sebutkan jumlah pembelian dan alamat lengkap
  • Saya akan membalaskan jumlah total pembayaran + ongkir
PEMBAYARAN
  • BCA 0190 399 826 a/n Hendra Rekso KW
NB: 
  • Lihat juga produk-produk lain dari kami di Tabos Store
  • Kami adalah penjual online yang sudah terverifikasi
  • Belanja aman harga grosir

Jual Catok Rambut Mini Dan Praktis

Diposting oleh Hendra

Bagi anda yang sering bepergian dan selalu memperhatikan masalah keindahan rambut, alat yang kami tawarkan ini adalah solusi untuk anda. Catok rambut mini dan praktis untuk dibawa kemana-mana karena ukurannya yang mungil. Namun walaupun ukurannya kecil, catok rambut ini memiliki keunggulan dan kualitas yang sebanding dengan catok-catok standar profesional yang harganya cukup mahal.

jual catok rambut ukuran mini dan praktis

Catok rambut ini dapat digunakan untuk meluruskan rambut ataupun membentuk rambut menjadi ikal ( curly ). Ukurannya kecil, sangat praktis untuk dibawa bepergian atau untuk merapikan rambut dalam waktu instan. Catok ini menggunakan bahan keramik yang aman dan tidak membuat rambut menjadi kering. Dapat digunakan pada bagian terpendek dari rambut seperti bagian poni, dan sangat aman tanpa resiko terkena panas.

Spesifikasi Produk :
  • Lebar 1,5 cm panjang 15 cm
  • Fungsi 2 in 1, meluruskan dan membentuk ikal (curly)
  • Cepat panas (suhu antara 120 - 200 derajat) hanya dalam 1 menit
  • Irit listrik, hanya 30 watt
  • Voltage 220 V, 50 - 60 Hz
  • Terbuat dari bahan yang kuat dan berkualitas
  • Pemanas dari keramik berkualitas
  • Fungsi ionik yang membuat rambut lebih berkilau
Harga :
  • Rp. 23.000,- / buah
  • Pembelian 15 pcs keatas diskon 20%

PEMESANAN
  • Tlp/SMS ke 081 738 3317 (Hendra)
  • Sebutkan jumlah pembelian dan alamat lengkap
  • Saya akan membalaskan jumlah total pembayaran + ongkir
PEMBAYARAN
  • BCA 0190 399 826 a/n Hendra Rekso KW

NB: 
  • Lihat juga produk-produk lain dari kami di Tabos Store
  • Kami adalah penjual online yang sudah terverifikasi
  • Belanja aman harga grosir

Mengurangi Resiko Saat Potong Rambut

Diposting oleh Hendra on Rabu, 23 Januari 2013

Mengurangi Resiko Saat Potong Rambut - Seperti telah diterangkan pada artikel-artikel sebelumnya, mengubah model rambut secara signifikan dengan memotong rambut dapat merubah hari anda menjadi ceria atau bisa juga menjadi bencana. Karena itu, agar acara potong rambut anda dapat berjalan dengan sukses, anda perlu untuk meminimalisir resiko. Sangat penting untuk mendapatkan hasil potongan rambut yang sesuai dengan keinginan dan cocok dengan anda.

mengurangi resiko saat potong rambut

  • Berlangganan
Jika hanya untuk merapikan ujung-ujung rambut, anda dapat melakukannya di salon mana saja. Anda tinggal mengatakan kalau anda hanya ingin merapikan tanpa merubah modelnya. Namun jika anda ingin merubah model rambut anda secara drastis, maka jangan pernah mengambil resiko dengan melakukannya di sembarang tempat. Kunjungilah penata rambut langganan anda jika ingin melakukannya.

Keuntungan dari penata rambut langganan adalah, mereka sudah paham dengan tekstur rambut anda. Hal ini membuat mereka dapat merekomendasikan modifikasi dari model rambut yang anda inginkan secara lebih tepat. Jika penata rambut langganan anda sedang berhalangan, maka jangan memaksakan diri untuk melakukannya dengan orang lain. Saran dari sahabat bisa saja dipertimbangkan, namun pastikan bahwa mereka telah beberapa kali ditangani oleh penata rambut yang mereka sarankan tersebut.

  • Membawa Contoh Gambar
Kebanyakan penata rambut menyarankan dan menyukai ini. Dengan melihat contoh-contoh model rambut pada gambar yang anda bawa, mereka dapat memahami dengan jelas model rambut seperti apa yang anda inginkan. Bawalah beberapa gambar model rambut yang anda sukai, karena bisa jadi model pertama yang anda tunjukkan tidak sesuai dengan karakter wajah dan tekstur rambut anda. Dan ketika penata rambut anda menyarankan untuk memodifikasi sedikit model rambut tersebut, pastikan anda memahami dengan jelas apa yang dimaksudkan oleh penata rambut anda. Ini penting agar anda tidak merasa kecewa nantinya.

  • Berkomunikasi Dengan Aktif
Jangan pernah ragu untuk bertanya! Ketika anda hendak merubah model rambut anda secara drastis, perhatikan dengan seksama saat penata rambut anda mulai bekerja. Dan ketika anda tidak merasa yakin dengan apa yang dilakukan oleh penata rambut anda, maka tanyakanlah secara jelas. Penata rambut yang baik pasti menginginkan semua klien-nya merasa senang dan puas, karena itu mereka pasti akan menjelaskan kepada anda dengan senang hati.

Usahakan juga agar anda tidak terlalu sibuk dengan ponsel atau membaca majalah saat penata rambut anda bekerja. Pastikan rambut anda dipotong dengan panjang yang sesuai seperti yang anda inginkan. Karena jika penata rambut anda melakukan kesalahan, tentu ini tidak dapat dikembalikan lagi.

Tips Tambahan :
  1. Perhatikan posisi duduk. Duduklah dengan tegak agar proporsi kepala anda berada pada posisi yang benar-benar tepat. Ini memberikan pandangan yang jelas kepada penata rambut anda.
  2. Gunakan warna baju yang kontras dengan warna rambut anda. Ini dapat membuat anda melihat dengan jelas bagaimana model rambut anda yang baru, apakah sudah benar-benar sesuai keinginan atau masih ada yang perlu diperbaiki lagi.

Model Rambut Wanita Untuk Terlihat Lebih Muda

Diposting oleh Hendra on Jumat, 18 Januari 2013

Model Rambut Wanita Untuk Terlihat Lebih Muda - Salah dalam memilih model rambut bisa jadi merupakan hal yang fatal, khususnya bagi wanita. Ada begitu banyak gaya variasi rambut yang dapat membuat anda terlihat lebih tua dari usia sebenarnya, dan ada banyak pula gaya rambut yang dapat membuat anda terlihat lebih muda. Berikut ini beberapa gaya rambut wanita agar terlihat lebih muda.

Model Rambut Ikal Berponi

model rambut wanita agar terlihat lebih muda
Model rambut ikal yang sedikit acak dapat membantu untuk menyamarkan kerutan di sekitar mata dan bibir. Anda juga dapat membentuk poni rambut sesuai dengan bentuk wajah untuk membuatnya terlihat lebih cantik.

Model Rambut Bob

model rambut bob untuk terlihat lebih muda
Ini adalah gaya rambut yang selalu dapat mengikuti tren fashion rambut sepanjang masa. Model rambut bob selalu cocok untuk diterapkan pada semua bentuk wajah, anda hanya perlu memberikan variasi dan mengatur panjang dari potongan agar pas dengan wajah anda. Model rambut ini akan membuat wajah anda terlihat lebih segar dan fresh.

Model Rambut Layer

layer rambut untuk membuat wanita terlihat muda
Jika anda menyukai rambut panjang, maka mintalah kepada penata rambut anda untuk memberikan sedikit layer pada rambut anda. Ini sangat membantu untuk membuat anda terlihat lebih dinamis dan ceria. Potongan rambut panjang yang rata akan membuat anda terlihat kaku.

Pilihan Model Rambut Yang Lain

Selain beberapa pilihan model rambut diatas, anda juga dapat melakukan variasi dengan rambut anda untuk membuatnya terlihat baru dan fresh, antara lain :
  • Kuncir Kuda. Ini adalah gaya rambut yang paling mudah sebagai penyelamat disaat anda mengalami bad hairday. Menguncir rambut agak tinggi diatas dapat membuat anda terlihat lebih muda dari usia anda sebenarnya.
  • Mengganti Belahan Rambut. Jika anda ingin terlihat fresh namun tidak mau melakukan potong rambut, maka langkah yang paling mudah adalah dengan merubah belahan rambut anda. Selain memberikan penampilan baru yang lebih segar, langkah ini juga dapat membuat rambut terlihat lebih mengembang.
  • Kepang Rambut. Selain disukai oleh pria, gaya rambut ini juga bisa membuat anda terkesan aktif dan atraktif seperti remaja. Namun jangan membuat kepang yang ketat. Buatlah kepang kesamping yang agak longgar. Ini akan sangat membantu penampilan anda.

Perawatan Rambut Alami Dengan Buah

Diposting oleh Hendra on Kamis, 17 Januari 2013

Perawatan Rambut Alami Dengan Buah - Rambut yang subur, sehat, bebas masalah, dan terlihat indah? Semua orang pasti menginginkannya, baik itu kaum adam dan terlebih lagi bagi para kaum hawa. Namun rambut idaman seperti itu tidak bisa didapatkan begitu saja. Kuncinya tentu adalah dengan perawatan rambut yang rutin.

melakukan creambath secara teratur

Lalu apakah berarti harus sering datang ke salon untuk melakukan creambath? Itu adalah salah satu pilihan termudah jika anda tidak terlalu sayang untuk mengeluarkan uang lebih. Namun jika ingin sedikit lebih irit dan tetap mendapatkan rambut yang indah dan menawan, anda dapat melakukan perawatan sendiri di rumah dengan memanfaatkan nutrisi pada buah-buahan.

Saat ini buah sudah sangat umum dijadikan sebagai bahan dasar krim untuk menyuburkan dan mengatasi rambut rontok di salon-salon. Perawatan rambut alami dengan buah semakin digemari karena diyakini ampuh dan tanpa efek samping. Dan selain untuk menyuburkan dan mengatasi rambut rontok, perawatan dengan buah juga dapat digunakan untuk mengatasi rambut kering, rambut berminyak, dan masalah ketombe.

perawatan rambut rontok dengan buah
Jeruk nipis adalah buah yang sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah ketombe dan dapat membuat rambut tampak bercahaya. Untuk rambut kering, potong jeruk nipis menjadi 2 bagian, lalu gosokkan pada kulit kepala sambil dipijit-pijit. Fokuskan pada bagian yang banyak terdapat ketombe. Sebagai langkah terakhir, gunakan sedikit air jeruk nipis yang telah dicampur dengan air dingin sebagai bilasan terakhir saat anda melakukan keramas. Sedangkan untuk rambut berminyak dan normal, anda dapat menggunakan air perasan daun seledri untuk membilas rambut. Kemudian bilas hingga bersih dengan air hangat.

merawat rambut kering dengan alpukat
Alpukat adalah buah yang sangat bermanfaat untuk merawat rambut kering. Buah ini selain dapat menyuburkan, juga dapat mengatasi rambut rontok, rambut pecah-pecah, dan mengembalikan kelembaban rambut secara alami. Gunakan daging buah alpukat yang telah dihaluskan sebagai krim rambut. Biarkan selama 30 menit, lalu bilas hingga bersih dengan air dingin.






melembabkan rambut dengan santan kelapa
Kelapa adalah pohon multi manfaat, semua bagian darinya sangat bermanfaat bagi manusia. Santan yang didapat dari buah kelapa selain digunakan untuk berbagai makanan, juga sangat bermanfaat untuk kesehatan rambut. Santan kelapa adalah pelembab rambut alami yang sangat mujarab. Selain itu, santan juga dapat menghilangkan ketombe, menyuburkan rambut, dan membuat rambut tampak bercahaya. Siramkan santan kelapa secara menyeluruh ke bagian rambut dan kulit kepala. Biarakan sekitar 30 menit, lalu bilas dengan air hangat hingga benar-benar bersih dan tidak lengket.


Untuk rambut normal, perawatan rambut alami dengan buah ini cukup dilakukan setiap 2 minggu sekali. Sedangakan untuk rambut yang mempunyai masalah seperti kering dan kusam, sebaiknya perawatan dilakukan setiap minggu. Setidaknya setelah 2 bulan anda pasti akan merasakan khasiatnya.

Populer